Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Tips Untuk Mengenalkan Buah-Buahan Sejak Dini Kepada Anak-Anak



sejak dini dapat dilakukan oleh siapa pun kepada anak kecil. Dengan begitu, pengetahuan anak tentang buah-buahan dan kebaikannya pun akan semakin terasah. Seorang ibu pun dapat memberikan pengetahuan secara ringan dengan memberikan penjelasan singkat tentang manfaat mengkonsumsi buah-buahan untuk kesehatan dan juga untuk terhindar dari berbagai penyakit. Hal ini penting karena sebagian besar anak kecil kebanyakan tidak menyukai buah-buahan dan lebih cenderung untuk mengkonsumsi makanan ringan yang justru tidak baik dikonsumsi karena kandungan nutrisinya sangat sedikit atau bahkan tidak ada nilai gizinya sama sekali. Disinilah peranan orang tua untuk dapat memperkenalkan buah-buahan saat mereka masih kecil.
Mengenalkan Jenis Buah Kepada Anak-Anak

Buah-buahan yang diperkenalkan kepada anak dapat dimulai dari buah yang biasa tumbuh disekitar rumah. Dengan begitu, anak-anak pun dapat belajar dari lingkungan sekitar dan tahu kandungan gizi, seperti mineral dan vitamin yang baik untuk menunjang kesehatan dan aktifitas sehari-hari karena mengkonsumsi buah-buahan pun dapat mendukung energi saat melakukan berbagai kegiatan di rumah maupun disekolah. Ibu juga dapat memperkenalkan jenis buah-buahan yang baik dengan menjelaskan kandungan vitamin dan mineral. Misalnya buah jeruk mengandung banyak vitamin C sedangkan wortel mengandung banyak vitamin A. Dengan begitu, anak-anak pun semakin mengenal manfaat buah-buahan yang dikonsumsi sehari-hari. Mengenalkan buah-buahan sejak dini juga sangat baik agar anak-anak mendapatkan informasi yang lebih awal bahwa dengan mengkonsumsi buah-buahan secara teratur maka kebutuhan gizi seperti mineral dan vitamin untuk tubuh pun dapat terpenuhi sehingga tugas organ-organ tubuh pun tidak mengalami gangguan.
Mengenalkan rasa buah kepada anak-anak

Anak-anak yang diperkenalkan rasa buah sejak dini pun semakin belajar tentang berbagai rasa yang ada. Seperti rasa manis, masam, dan juga rasa pahit. Dengan begitu lidah pun akan semakin belajar untuk merasakan cita rasa baru sehingga ini dapat membuat anak-anak mempunyai pengetahuan singkat dan ringan tentang rasa buah. Disamping rasanya yang alami, dengan mengajarkan anak untuk mengkonsumsi buah secara teratur setiap hari juga dapat membuat anak-anak tahu bahwa makan tidak selalu berhubungan dengan nasi karena kita juga masih dapat menahan lapar dengan makan buah pisang atau pepaya. Dengan begitu, mereka pun akan semakin tahu dan mempunyai wawasan yang lebih luas tentang makanan. Bukan hanya itu, ada manfaat lain yang dapat dipetik dengan memperkenalkan buah kepada anak-anak sejak kecil karena mereka pun akan mendapatkan asupan gula alami dari rasa buah itu sendiri dan bukannya dari gula sintetis yang justru dapat menyebabkan kegemukan jika dikonsumsi secara berlebihan. Akan jauh lebih baik bila orang tua membiarkan anak belajar tentang berbagai macam rasa yang bersumber dari makanan dan buah-buahan alami sehingga lidahnya pun semakin mengenal secara perlahan-lahan dan bukan berasal dari perasa sintetis yang justru tidak dianjurkan bagi anak dibawah umur 1 tahun. Jadi, orang tua pun harus cerdas dan bijaksana dalam memberikan makanan, khususnya buah-buahan yang sehat dengan mengenalkan buah-buahan sejak dini.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Pengikut